Sejarah Jemaat GMIM Getsemani Poigar di Minahasa Selatan, Ternyata Dimulai Tahun 1814

Tim iNewsManado
Gereja GMIM Getsemani Poigar. (Foto: Istimewa/Facebook)

Selain keduanya, Poigar juga sering dikunjungi Pendeta Grafland yang merupakan penginjil dari Resor Amurang. 

Lembaran baru perkembangan injil di Resor Poigar, dimulai pada Oktober tahun 1922. Saat itu, pergantian guru jemaat dan penlong dilakukan. 

Awal pergantian, Guru Jemaat Johan Sondakh digantikan Aritarskus Polla. Sementara, Penlong yang dijabat Soleman Tampemawa, digantikan Robert Paat dari Resor Picuan. Satu tahun bertugas, Polla dan Paat diganti. 

Pada kurun waktu 1923-1924, Resor Poigar memiliki guru jemaat baru, yakni Marthen Sondakh dan Penlong bermarga Kumolontang asal Motoling.

Hanya setahun saja, pada tahun 1925-1928, Penlong Kumolontang digantikan Lukas Pondaag. Sementara, guru jemaat  masih dipercayakan kepada Marthen Sondakh.

Pada periode 1929, perkembangan Injil mengalami perubahan pesat, termasuk di Resor Poigar. 

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5 6

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network