INI Sepertinya layak dicoba bagi yang ingin menurunkan berat badan. Kali ini boleh dicoba menu makanan diet ala Tya Ariestya menjadi perbincangan belum lama ini. Karena, Tya Ariestya berhasil menurunkan berat badan 22 kilogram dalam 4 bulan. Di Instagram, Tya Ariestya menjelaskan ada 3 poin utama dalam menu menurunkan berat badannya. Adalah jalan kaki 45 menit setiap hari, disiplin dengan waktu makan, dan mengatur pola makan yaitu tidak menggunakan minyak, tepung, gula, dan santan di menu makanan. Lantas, apa saja menu diet Tya Ariestya? Berikut menu diet Tya Ariestya yang dirangkum dari berbagai sumber :
1. Nasi goreng tanpa minyak
Meski sedang diet, Tya Ariestya tetap makan nasi goreng. Namun, diintip dari Channel YouTube-nya, Nasi goreng yang dimakan Tya tidak menggunakan minyak.
2. Sup putih telur
Menu makanan diet ala Tya Ariestya berikutnya adalah sup putih telur. Ingat hanya putih telur, kuningnya bisa disingkirkan terlebih dahulu.
3. Ayam balado tanpa minyak Selanjutnya, menu makanan diet ala Tya Ariestya adalah ayam balado. Diintip dari channel YouTube @KeluargaITIKK, Tya memasak ayam dengan bumbu balado tanpa menggunakan minyak, tetap yummy!
4. Nasi garlic dan ayam spicy Berikutnya ada menu nasi garlic dan ayam spicy. Seperti biasa, Tya memasak kedua menu tersebut tanpa menggunakan minyak. Tampaknya, kunci diet Tya mengonsumsi makanan tanpa minyak.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait