Bandara Sam Ratulangi Manado Siapkan Posko Pelayanan Natal dan Tahun Baru

Subhan Sabu
Apel Pembukaan Posko Nataru 2023 di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado (Foto: Istimewa)

Selama periode posko ini diperkirakan akan terjadi peningkatan pergerakan penumpang sebanyak 16 persen atau sebesar 83 ribu penumpang dibandingkan periode posko tahun lalu, sedangkan pergerakan pesawat naik sebesar 8 persen atau  754 dan  kargo diprediksi masih mengalami penurunan hingga mencapai minus 20 persen atau 627  ton. 

Dalam kesempatan tersebut, Maya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh stakeholder di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado atas koordinasi dan kerja sama yang telah terjalin erat selama tahun 2023.

"Sehingga kita semua dapat memberikan pelayanan yang maksimal bagi para pengguna jasa, semoga Posko Nataru tahun ini dapat berjalan lancar dan aman, sehingga para pengguna jasa dapat merasa nyaman selama musim mudik kali ini,” ujar Maya.

Di tempat yang sama, Kepala Otoritas Bandara Wilayah VIII, Ambar Suryoko mengatakan dengan kolaborasi dan sinergitas semua stakeholder, pihaknya yakin periode Nataru tahun ini dapat ditangani dengan baik bersama-sama.

"Agar mengantisipasi dalam menghadapi  cuaca musim hujan dan memberi informasi lebih awal BMKG, maupun dari Airnav untuk pesawat yang mengalami divert atau cancel flight karena curah hujan yang cukup deras," ujarnya.

Ambar berharap dengan tetap memegang dan menerapkan prinsip-prinsip 3S + 1C (Safety Security Services dan Compliance) juga secara disiplin menerapkan protokol kesehatan oleh semua pihak. Diharapkan mampu menciptakan kondisi yang aman lancar dan terkendali bagi operasional penerbangan.

Editor : Subhan Sabu

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network