MANADO, iNewsManado.com - Persewar Waropen mengalami kekalahan telak 0-2 di kandang Sulut United dalam lanjutan Kompetisi Pegadaian Liga 2 2023-2024 di Stadion Klabat Manado, Jumat (29/9/2023).
Klub yang memiliki julukan Mutiara Bakau ataupun Kepiting Papua ini mengalami kekalahan lewat gol cepat di menit ke 1 babak pertama melalui pemain bernomor punggung 11 Haryanto Panto dan Pada babak kedua di menit ke-50 oleh pemain Sulut United bernomor punggung 7 Rosi Noprihanis.
kekalahan ini menurut pelatih Persewar, Eduard Ivakdalam karena hampir seluruh pemain bermain di bawah performa tim dimana selama pertandingan bermasalah di bola crossing.
"Kita bermasalah di bo;a crossing, dan tadi akhirnya terjadi dua gol dari crossing. Hampir semua pertandingan yang kita lalui, gol yang terjadi di gawang persewar itu dari Crossing. kita juga sudah coba memperbaiki tetapi kita punya pemain yang hilang fokus," kata Eduard Ivakdalam usai pertandingan.
Selain itu kata Eduard Ivakdalam baru detik ke 32 Persewar sudah kebobolan 1 gol sehingga membuat mental anak-anak Persewar jadi down. Apalagi dengan perjalanan yang masih panjang di kompetisi Pegadaian Liga 2 2023-2024.
"Ini akan jadi evaluasi buat saya, tanggal 9 kita masih punya 11 pemain yang menunggu kita di Jayapura,dan tim ini mungkin akan dirotasilagi karena kita masih akan ketemu Persipal Palu dan persipura di pertandingan terakhir nanti. Mudah-mudahan kita akan perbaiki lagi," tuturnya.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait