Renungan Minggu: Jangan Kuatir, Tuhan Yesus Memelihara Hidupmu

Norman Octavianus
Renungan minggu mengulas tentang hal kekuatiran. Ilustrasi/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Renungan minggu 15 Januari 2023 mengulas pembacaan Alkitab dalam Kitab Perjanjian Baru yakni di dalam Injil Lukas 12 : 22-34. Oleh lembaga Alkitab memberi judul, Hal Kekuatiran. 

Pada ayat awal Lukas 12:22 tertulis; Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai.

Pada renungan Minggu ini, dikutip dodokugmim, Tuhan bukan hanya memberikan apa yang dibutuhkan manusia secara jasmani tetapi juga berkenan memberikan kerajaan itu, maka jangan takut (ayat 32). Yesus mau mengarahkan supaya hati dan pikiran murid-murid tidak hanya tertuju pada kepunyaan/harta yang ada di dunia. Tetapi kepunyaan harta yang jauh lebih mulia ada di dalam Tuhan, yang tidak dapat diambil oleh pencuri dan tidak rusak. Dalam ayat 33, dikatakan bahwa bermurah hatilah bagi sesama bertujuan untuk mengumpulkan harta sorgawi. Hati dan pikiran yang tertuju pada harta dunia mengobarkan kekuatiran yang kronis, karena “di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada”. Membagi berkat dengan sesama yang membutuhkan merupakan ekspresi tiadanya kekuatiran, tidak takut terhadap masa yang akan datang dan ini merupakan proses terkumpulnya harta sorgawi sehingga pasti hati juga berada di sana (ayat 34).

Kebutuhan hidup tidak akan pernah ada habisnya. Bahkan semakin meningkat setiap hari.

Jika tidak disikapi dengan benar maka hal ini dapat menimbulkan krisis rohani. Orang yang memiliki banyak harta diserang dengan bahaya ketamakan, lebih memautkan hati pada kekayaannya. Sementara orang yang hidup berkekurangan menjadi mudah terserang kekhawatiran.

Sebagai murid Kristus, tentang apa yang akan dimakan dan pakai, merupakan hal sekunder, Berbeda dengan orang yang tidak mengenal Tuhan, makanan dan pakaian adalah prioritas utama dalam hidup mereka. Murid Kristus harus cerdas membedakan mana yang utama (yang sifatnya kerajaan Allah) dan mana yang merupakan tambahan (sekunder).

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network