MANCHESTER, iNewsManado.com - Karir Cristiano Ronaldo di Manchester United, tamat! Setelah sejumlah kontroversi pernyataan Cristiano dalam sebuah wawancara dengan menyerang sejumlah tokoh penting klub, dikabarkan pada bursa transfer musim depan Cristiano Ronaldo akan dibiarkan hengkang oleh klub.
Legenda Man United Teddy Sheringham menyebut bahwa Ronaldo tidak mungkin bisa kembali ke skuad Manchester United karena namanya sudah masuk daftar hitam.
"Saya pikir dia memutuskan semua hubungan dengan klub sekarang, tidak mungkin dia bisa kembali setelah Piala Dunia dan meminta maaf sambil berharap membiarkan masa lalu berlalu, Dia harus pergi sekarang," kata Sheringham dilansir Manchester Evening News, Rabu (16/11/2022).
"Saya mengatakan di awal musim bahwa seorang superstar yang tidak bahagia di klub bukanlah pertanda baik, jadi mereka seharusnya membiarkan dia pergi. Mereka tidak melakukannya. Mereka telah mencoba membuatnya berhasil dan itu tidak berhasil," tutur pencetak gol di final Liga Champions 1998/1999 itu.
Dirinya menyebut bahwa pada musim panas lalu, Man United seharusnya melepas bintang asal Portugal tersebut. "Tanpa diragukan lagi, ini adalah manuver untuk mencoba keluar dari klub. Dia mencoba keluar di musim panas, mereka tidak membiarkannya pergi, dan inilah akibatnya," sambungnya.
"Dia bahkan tidak bisa meminta maaf dan mengharapkan semuanya baik-baik saja lagi. Kerusakan telah terjadi, dia harus pergi," ucap pria berusia 56 tahun itu.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait