Dia menyebutkan masyarakat perlu mengetahui gejala atau tanda-tanda serangan stroke, yang pertama serangan bersifat mendadak. Kemudian cenderung terjadi pada satu sisi tubuh.
"Pada peringatan Hari Stroke Sedunia kita ingin mengingatkan masyarakat untuk segera membawa penderita stroke ke rumah sakit jika menemukan tanda-tanda serangan stroke, lemah, kebas, bicaranya terganggu dan tanda-tanda lainnya," katanya.
Dengan tatalaksana yang optimal pada fase akut stroke maka akan menentukan proses perbaikan pascastroke dan mengurangi potensi kecacatan.
Dia mengatakan untuk mencegah penyakit stroke maka seseorang harus menerapkan pola hidup sehat dan menjaga pola makan dengan gizi seimbang juga perlu berolahraga serta istirahat yang cukup.
"Mari bersama-sama mengendalikan faktor risiko, jaga pola makan, berolahraga secara rutin, hindari faktor risiko obesitas dan hipertensi, diabetes juga faktor risiko lainnya," katanya.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait