Telkomsel Konsisten Terapkan ESG Melalui Kegiatan Public Clean-Up dan Gladian PANJI TERRA

Subhan Sabu
Peserta Gladian PANJI Relawan TERRA mengikuti pelatihan tanggap bencana yang dipimpin oleh Telkomsel di Maros, Sulawesi Selatan, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesiapsiagaan dan kesadaran masyarakat terhadap potensi bencana (Foto: Istimewa)

Inisiatif Telkomsel Jaga Bumi adalah wujud nyata dari komitmen Telkomsel dalam menciptakan dampak positif terhadap lingkungan, sejalan dengan prinsip ESG yang diterapkan dalam setiap aspek bisnis perusahaan. 

Melalui inisiatif ini, Telkomsel juga mendukung pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan yang diusung oleh pemerintah Indonesia dalam visi Indonesia Emas 2045. 

Program Telkomsel Jaga Bumi Waste Management, perusahaan berfokus pada pengelolaan limbah dan daur ulang sampah plastik bernilai rendah, seperti limbah Kartu SIM bekas, yang diolah menjadi produk bernilai tambah seperti phone holder, paving block, dan trash bin.

Telkomsel tidak hanya berfokus pada pertumbuhan bisnis, tetapi juga pada misi untuk menciptakan hari yang lebih baik dan masa depan gemilang dengan menyediakan konektivitas, solusi, dan layanan yang inovatif dan unggul untuk semua orang, setiap rumah, dan kegiatan bisnis di seluruh Indonesia.

"Inisiatif terkait sustainability seperti Telkomsel Jaga Bumi dan Gladian PANJI TERRA adalah bagian dari upaya kami untuk mewujudkan misi ini, dengan memastikan bahwa teknologi dan inovasi yang kami hadirkan turut mendukung kelestarian alam lingkungan dan keberlangsungan hidup masyarakat. Melalui kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan, kami percaya bahwa bersama-sama kita dapat maju serentak berikan dampak nyata," pungkas Saki.

Editor : Subhan Sabu

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network