4. Rem Bermasalah
Sistem rem yang tidak berfungsi dengan baik, termasuk rem yang aus atau rem yang terlalu kencang, dapat menyebabkan sepeda motor oleng. Pastikan sistem rem berfungsi dengan baik dan lakukan perawatan secara teratur.
5. Keseimbangan Beban Tidak Merata
Beban yang tidak merata, seperti membawa barang berat di satu sisi sepeda motor atau penumpang yang berat di satu sisi, dapat memengaruhi keseimbangan dan menyebabkan oleng.
Promotion Dept. Head PT. DAW Bonny Pandelaki mengatakan jika sepeda motor Anda terus oleng atau terasa tidak stabil, sebaiknya diperiksakan ke bengkel AHASS terdekat untuk pengecekan dan perbaikan lebih lanjut.
“Keselamatan dalam berkendara adalah prioritas utama, dan menjaga sepeda motor dalam kondisi baik sangat penting untuk mencegah kecelakaan,” ujar Bonny.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait