Elly Lasut-MEP Maju Pilgub 2024, Ini Tanggapan Golkar Sulut

Norman Octovianus
Feryando Lamaluta, ketua OKK Golkar Sulut. Foto/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Konstelasi politik jelang Pilgub Sulut 2024 kian menarik diikuti. Kabar terbaru, Ketua Partai Demokrat Sulut Elly Engelbert Lasut santer akan maju Pilgub 2024 berpasangan dengan Michaela Elsiana Paruntu (MEP), selalu Ketua Golkar Minahasa Selatan (Minsel). 

Terkait hal itu, Ketua OKK Golkar Sulut Feryando Lamaluta mengatakan, saat ini Golkar terus menjalin komunikasi politik dengan partai lain. 

"Yang pasti Golkar akan ada calon untuk Pilgub 2024. Itu yang pertama. Yang kedua, komunikasi politik tetap dilakukan Golkar dengan sejumlah pimpinan partai politik di Sulut," ujar Lamaluta, Selasa (4/6/2024). 

Mengenai kabar MEP menjadi calon Golkar untuk Pilgub Sulut 2024, Lamaluta memberikan penjelasan.

"Pada intinya Golkar ada calon (Pilgub Sulut 2024)," tutup Lamaluta. 

Sekadar diketahui, Elly Lasut menjadi salah satu kandidat cagub Sulut yang memiliki elektabilitas paling tinggi dari sejumlah figur lain. Elly Lasut pun saat ini tengah melakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai untuk melengkapi Koalisi partai sebagai syarat mengajukan calon gubernur dan wakil gubernur. 

Terkait figur MEP, duet Elly-MEP merupakan gabungan kekuatan yang mumpuni.

Sebab, MEP mewakili kaum muda di pentas politik sama seperti munculnya Gibran Rakabuming mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024 lalu.

Sisi lain, MEP dengan golkarnya memiliki massa militan di akar rumput. 

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network