Senjata Api Personel Polresta Manado Diperiksa

Norman Octovianus
Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait saat memantau pemeriksaan senjata api anggota, Senin (6/5/2024). Foto/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com – Jajaran Polresta Manado menggelar pemeriksaan senjata api dinas kepolisian yang dipinjam pakaikan kepada para personel, Senin (6/5/2024).

Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait memantau langsung pelaksanaan kegiatan yang digelar di halaman Mapolresta.

Kapolresta mengatakan, kegiatan itu untuk memastikan setiap senjata api yang dipinjam pakaikan kepada para personel telah terdaftar serta dalam kondisi operasional yang baik.

“Pemeriksaan ini merupakan bagian dari upaya untuk memastikan keamanan dan kesiapan personel dalam menggunakan senjata api dengan benar sesuai aturan yang berlaku. Pemeriksaan di antaranya meliputi validitas dokumen dan surat izin serta kondisi fisik senjata api,” ujarnya.

Dia menambahkan, hal itu dilakukan untuk meminimalkan risiko terjadinya kecelakaan atau insiden yang tidak diinginkan dalam penggunaan senjata api dinas.

“Pemeriksaan ini dilakukan secara berkala sebagai bagian dari upaya menjaga profesionalisme dan kedisiplinan personel dalam menjalankan tugas kepolisian, termasuk dalam penggunaan senjata api dinas,” tutupnya.

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network