Seperti diketahui, Penghargaan ARA 2022 diselenggarakan berkat kerja sama dari tujuh instansi penyelenggara, yaitu Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Direktorat Jenderal Pajak-Kementerian Keuangan, Bursa Efek Indonesia (BEI), Komite Nasional Kebijakan Governansi, serta Ikatan Akuntan Indonesia (IAI).
Penghargaan yang diselenggarakan untuk ke-18 kalinya ini bertujuan mempromosikan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik di Indonesia dengan memperkuat transparansi informasi.
Di samping itu, ARA juga menjadi ajang untuk mengevaluasi praktik tata kelola dengan meninjau laporan tahunan perusahaan dan memberikan rekomendasi perbaikan kepada semua peserta. ARA 2022 diikuti oleh 163 peserta dan berhasil menetapkan 22 pemenang termasuk CIMB Niaga yang meraih Juara Umum dengan skor tertinggi.
“Kami sangat bangga dengan penghargaan Juara Umum ARA 2022 ini. Penghargaan ini menjadi penyemangat kami untuk berusaha lebih baik lagi dan terus berkontribusi untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia. Kami berharap, pencapaian ini juga dapat menjadi penyemangat bagi perusahaan-perusahaan lain, agar dapat bersama-sama mengimplementasikan tata kelola yang baik,” ujar Fransiska.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait