Exoplanet Unik yang Mirip Bola Rugbi Ditemukan Astronom

Intan Rakhmayanti Dewi
Exoplanet unik yang mirip bola rugbi ditemukan Astronom. (Foto: ESA)

Pada 2019 lalu, sebuah dunia berbentuk bola yang disebut WASP-121b ditemukan membocorkan logam berat. Tapi, baru-baru ini tim astronom meneliti kurva cahaya transit planet ekstrasurya, atau caranya menghalangi sebagian cahaya bintang saat melintas di depannya dari sudut pandang kita.

Tim mempelajari kurva cahaya transit WASP-103b menggunakan karakterisasi ExOplanet Satellite (CHEOPS), sebuah teleskop luar angkasa yang dirancang untuk mempelajari struktur exoplanet. Berdasarkan kurva cahaya transit WASP-103b, tim menentukan bagaimana massa didistribusikan ke seluruh planet.

Mereka menemukan struktur internal planet itu tampak mirip dengan Jupiter, meskipun memiliki radius dua kali lipat. Mereka juga menentukan WASP-103b cukup dekat dengan bintangnya sehingga gaya pasang surut mengubah bentuk bola menjadi bentuk bulat telur.



Editor : Norman Octavianus

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network