Dukungan arus bawah untuk Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Sitaro ini membuat Normans terdorong maju Bacaleg Partai Perindo DPRD Sulut 2024 Dapil Nusa Utara.
“Ya, dalam setahun terakhir ini sudah tak terhitung lagi berapa banyak orang yang meminta saya maju (Ikut Pilcaleg),” kata Normans Luntungan, Senin (29/5/2023).
Ia mengaku cukup terkejut dengan besarnya harapan masyarakat Nusa Utara agar dirinya maju. Pasalnya, selama ini dia mengaku tak pernah pamer aksi apalagi berkampanye layaknya dilakukan para politisi yang lain.
“Memang jika bicara panggilan melayani, sudah cukup lama saya punya kerinduan untuk itu, namun sejauh ini saya belum buka-bukaan. Itulah sebabnya saya terkejut sekaligus di beberapa kesempatan kerap merasa terharu ketika menerima serta mendengar langsung dukungan dari masyarakat,” tutur salah satu eksportir pala ini.
Di satu sisi, banjirnya dukungan terhadap Luntungan dari masyarakat Nusa Utara, oleh sejumlah kalangan dianggap bukanlah sesuatu yang mengejutkan.
Pasalnya, walau tidak sesering Supit dan Silangen tampil di panggung politik, sosok Norman juga sudah cukup familiar lantaran banyak terlibat dalam iven-iven yang lain baik di lingkup bisnis, olahraga maupun organisasi kemasyarakatan di Nusa Utara.
Hal itu pun digadang-gadang menjadi modal tersendiri bagi Norman yang tidak dimiliki politisi lain, termasuk Supit dan dr Silangen dalam merebut simpati masyarakat Sitaro, Sangihe dan Talaud.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait