Renungan Minggu: Yesus Kristus adalah Tuhan

Norman Octavianus
Renungan Minggu 22 Januari 2023 mengulas Kitab Filipi dalam Perjanjian Baru. Ilustrasi/istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Renungan Minggu 22 Januari 2023 mengulas pembacaan Alkitab dalam Perjanjian Baru pada Kitab Filipi 2: 1-11. Dalam pembacaan Alkitab itu diberi judul mengenai nasihat supaya bersatu merendahkan diri seperti Kristus. 

Pada ayat 4 disitu mengingatkan bahwa kasih kita harus terus ada pada sesama. Dalam ayat 4 tertulis; dan janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga.

Dalam renungan dikutip dodokugmim, Kehidupan di era yang terus berkembang secara dinamis membuat manusia kini menggantungkan diri pada perkembangan itu sendiri. Dalam perkembangan itu kadang manusia melupakan Tuhan sebagai sumber Ilmu Pengetahuan. Manusia sering menganggap dirinya paling hebat, dan mulai bertindak sombong, ambisius, mementingkan diri sendiri, menganggap orang lain lebih rendah, dan cenderung berbenturan dengan sesama, bahkan menjerumuskan sesama teman, kolega, keluarga. Padahal sesungguhnya manusia itu rapuh.

Manusia bukan apa-apa tanpa Yesus Kristus, yang rela untuk turun ke dunia, mengosongkan diriNya, menjadi rupa sebagai seorang hamba, mengerjakan karya selamat di atas kayu salib dan bangkit mengalahkan dosa.

Tidak perlu saling menyalahkan keadaan, tetapi marilah saling mengajak dan menyemangati supaya Firman Allah terus diberitakan, dalam kesatuan serta kerendahan hati jemaat dan pelayan Tuhan untuk tetap mencerminkan teladan Kristus. Kiranya wajah Kristus terus nyata dalam hidup orang percaya dan menjadi satu dalam Kristus, Tuhan menolong dan memberkati!

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network