Bikin Kaget! Ini Harga Tiket Masuk Destinasi Malalayang Beach Walk

Fabyan Ilat
Harga tiket masuk destinasi Malalayang beach walk jadi pembahasan. Foto/Sulawesi Utara Community/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Harga tiket masuk destinasi Malalayang Beach Walk (MBW) Manado, Sulawesi Utara, akan diulas dalam artikel kali ini. 


Spot foto Tugu Coelacanth di Malalayang Beach Walk. Foto/Sulawesi Utara Community/Istimewa

 

Malalayang Beach Walk merupakan destinasi wisata baru di Sulawesi Utara yang resmi dibuka pada Oktober 2022 silam. MBW memiliki panjang sekira 2 kilometer dan berada di pintu masuk Kota Manado tepatnya di Kelurahan Malalayang. Dari arah Bandara Sam Ratulangi ke MBW memakan waktu kira-kira 45 menit hingga 1 jam. 

Konsep MBW awalnya dirancang seperti dengan destinasi wisata di Makassar, Sulawesi Selatan, yakni Losari. Sebab, lokasi di MBW sama persis dengan Losari Makassar yang berada dekat dibibir pantai. Namun, dalam pelaksanaannya, MBW disulap bukan saja lokasi kuliner dan tempat bersantai warga Manado, namun MBW juga dibangun taman bermain anak, juga trek jogging. Tidak itu saja, MBW menyiapkan sejumlah wahana bermain bagi anak-anak dan orang dewasa. 


Lokasi Malalayang Beach Walk. Foto/Sulawesi Utara Community/Istimewa

 

Di MBW juga, dibangun patung Ikan Coelacanth atau ikan purba yang terakhir ditemukan di Kota Manado pada 2003 silam. Bagi yang suka mengabadikan gambar, MBW tempatnya karena banyak sekali spot foto yang tersediatersedia, salah satunya Pulau Bunaken. 


Skuter listrik salah satu wahana bermain di MBW. Foto/Istimewa

 

Lalu berapakah Harga Tiket Masuk Destinasi Malalayang Beach Walk? Sejak dibuka pada Oktober 2022 lalu, pengunjung di MBW tidak dikenakan biaya masuk destinasi wisata. Namun, pengunjung hanya diwajibkan membayar uang parkir kendaraan. 

Menariknya, penarikan uang parkir sangat variatif dan menggunakan sistem hitungan per jam. Di MBW, terdapat sekira 4 titik lokasi parkir kendaraan. Di depan MBW, uang parkir wajib dibayarkan mulai Rp3.000-Rp5.000 per jam. Sementara di lokasi parkir samping MBW, biaya parkir Rp10.000 per jam. 

Penetapan uang parkir ini memang sempat dikeluhkan pengunjung karena sistemnya menggunakan per jam. Belakangan, diketahui akan ada revisi uang parkir yang akan dikeluarkan. 

Itulah pembahasan Harga Tiket Masuk Destinasi Malalayang Beach Walk. Jika berkunjung ke Manado, tidak salah menyematkan waktu ke tempat ini. 

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network