Sadis! 6 Pengungsi Rohingya Tewas Ditabrak di Malaysia, 2 Korban Masih Anak-anak

Tim iNewsManado
Pengungsi Rohingya. (Foto: Istimewa)

MALAYSIA, iNews.id – Kejadian sadis terjadi di Malaysia. Sebanyak 6 pengungsi Rohingya dari Myanmar tewas tragis karena diduga ditabrak di jalan raya Malaysia saat melarikan diri dari Depot Imigrasi Sungai Bakap. Enam pengungsi yang tewas tersebut adalah bagian dari sekira 500 tahanan yang juga melarikan diri.

Dikutip dari The Independent, enam pengungsi yang terdiri dari 2 orang anak tersebut berusaha menyeberangi Jalan Tol Utara Selatan, yang terletak sekitar 8 km dari kamp penahanan pada pukul 06:50 waktu setempat, kata kepala polisi negara bagian Kedah Wan Hassan Wan Ahmad.

BACA JUGA: Pemerintah Bolehkan Salat Idul Fitri 2022 di Masjid

"Ketika mereka melihat kecelakaan yang menewaskan rekan senegaranya, 229 tahanan lainnya memutuskan untuk tidak menyeberang jalan raya karena takut mengalami nasib yang sama," kata kepala polisi Penang Datuk Mohd Shuhaily Mohd Zain, menurut Malay Mail. “Jadi mereka hanya berjalan di sepanjang jalan raya, tidak tahu ke mana harus pergi setelah melarikan diri dari depot imigrasi.”

Pihak berwenang masih menyelidiki penyebab kerusuhan hari Rabu, kata polisi. Kamp itu menampung 664 pengungsi Rohingya, termasuk 137 anak-anak, sebelum kerusuhan.

BACA JUGA: Wajib Tahu! Ini yang Terjadi Ketika Tubuh Tidak Memakai Celana Dalam

Malaysia, dengan populasi Muslim yang dominan, adalah tujuan pilihan bagi para pengungsi Rohingya yang melarikan diri dari penganiayaan di Myanmar atau kamp-kamp pengungsi di Bangladesh.

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network