Ingin Mudik? Gunakan 2 Aplikasi GPS Ini

Lutfan Faizi
Ilustrasi Aplikasi GPS. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id – Tidak lama lagi arus mudik Idul Fitri 2022 akan terjadi. Kian dekatnya Idul Fitri membuat para pemudik memersiapkan diri.

Selain kendaraan yang baik, tentu para pemudik juga harus memerhatikan penggunaan GPS selama berkendara. Disaat ini, GPS menjadi sarana membantu masyarakat dalam berkendara, terutama mencari jalan-jalan alternatif untuk menghindari macet.

BACA JUGA: Ini Daftar Pemain Bulutangkis Indonesia di Piala Thomas dan Uber 2022

Kemacetan memang tidak lagi bisa dihindarkan, maka dari itu, dengan menggunakan aplikasi penunjuk jalan yang memiliki fitur memantau kemacetan, pengendara akan bisa menentukan rute terbaik dengan menghindari kemacetan tersebut. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut 2 aplikasi GPS penunjuk jalan yang bisa memantau kemacetan lalu lintas.

BACA JUGA: Kisah Lagu Kau Auraku ADA Band, Liriknya Terinspirasi Kitab Mazmur

1. Waze

Waze menjadi salah satu pilihan terbaik bagi pengguna jalan yang hendak memantau tingkat kemacetan lalu-lintas dari jalan yang hendak dilaluinya.

Pengendara tentunya tidak ingin terjebak macet, sehingga sebisa mungkin akan mencoba mencari informasi mengenai keadaan lalu-lintas sekitar agar bisa terhindar dari kemacetan.

Dilansir situs Support Google, Waze merupakan aplikasi penunjuk jalan yang memiliki berbagai fitur menarik didalamnya.

Dengan pembaruan lalu lintas real-time, Waze memberikan layanan berupa pembaruan info lalu lintas, keberadaan polisi, kamera pengukur kecepatan, dan lainnya.

Pengguna bisa mengunduhnya secara langsung melalui Play Store maupun App Store yang tersedia di masing-masing perangkat.

2. Google Maps

Aplikasi penunjuk jalan kawakan ini umumnya sudah diketahui sebagian besar pengendara untuk dijadikan GPS. Dengan berbagai fitur yang disediakan, Google Maps memiliki sebuah fitur bernama Google Traffic yang bisa memberikan informasi mengenai keadaan lalu lintas secara real-time.

Fitur ini bekerja dengan menganalisis GPS, untuk menentukan lokasi yang dikirimkan Google oleh pengguna lain. Dengan menghitung kecepatan pengguna bersama dengan panjang jalan, Google Traffic akan menghasilkan peta lalu lintas yang hidup.

Fitur tersebut sangat berguna bagi pengendara agar bisa memantau kemacetan lalu-lintas sehingga dapat menentukan rute terbaik dengan menghindari titik-titik kemacetan.

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network