MANADO, iNEWSMANADO.ID – Aksi spontan pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menyentuh hati warga Manado yang terdampak banjir dan longsor. Gerakan sukarela ini, yang digagas tanpa rencana formal, berhasil meringankan beban korban bencana melalui distribusi bahan makanan dan dukungan moral.
Sejumlah warga menyampaikan rasa terima kasihnya. Fatmah, ibu rumah tangga di Kelurahan Ternate Baru, mengungkapkan, “Kami sangat terbantu dengan bantuan ini. Terima kasih kepada ASN Pemprov Sulut yang turun langsung ke lokasi.” Senada dengan itu, Ridwan, warga Perkamil, menambahkan, “Bantuan makanan sangat dibutuhkan saat kami belum bisa beraktivitas normal. Ini benar-benar meringankan.”
Di Kelurahan Paal Dua, Ronny menyebut inisiatif ini sebagai contoh nyata semangat kebersamaan. “Ini bukti solidaritas sesama warga Sulut. Semoga menjadi inspirasi bagi banyak pihak,” ujarnya.
Menurut Aldrin Anis, Sekretaris Satpol PP Sulut yang koordinator aksi, bantuan berasal dari sumbangan sukarela para pegawai. “Sejak Jumat hingga hari ini (Minggu), kami fokus pada distribusi makanan. Rabu depan, rencananya kami akan salurkan pakaian, handuk, dan kebutuhan lain,” jelasnya didampingi sejumlah rekan seperti Mario Kowaas dan Fransiskus Sule.
Reinhard Wariki dari Dinas PUPR Sulut menekankan bahwa gerakan ini murni inisiatif spontan. “Syukurnya, banyak kolega yang tergerak untuk terlibat. Ini bentuk kepedulian kita sebagai sesama manusia,” katanya.
Vonny Sompotan, salah satu penggerak aksi, mengajak lebih banyak ASN bergabung. “Mari bersama bantu saudara-saudara kita yang masih kesulitan. Setiap kontribusi, sekecil apa pun, sangat berarti,” imbau Vonny bersama Sandra Senduk dan Daisy Soputan.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait