Peduli Literasi Keuangan, BI Berkolaborasi Menggelar Goes to School Mapalus Pendidikan Championship

Subhan Sabu
Kepala KPw BI Sulut, Andry Prasmuko (tengah) didampingi oleh Kepala BPMP Sulut Febry HJ Dien (kiri) dan Kepala Dinas Pendidikan Sulut Femmy Suluh (kanan) (Foto iNewsManado/Subhan)

MANADO, iNewsManado.id - Kolaborasi terbesar antara Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Sulut dan Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulut menggelar kegiatan Goes to School Mapalus Pendidikan Championship 2024 yang dilaksanakan di Pohon Kasih, Kawasan Megamas, Jumat (31/05/24).

Kepala KPw BI Sulut Andry Prasmuko mengatakan keterlibatan Bank Indonesia dalam kegiatan tersebut karena kepedulian terhadap literasi keuangan.

"Kami sangat peduli terhadap literasi, spesialisasi kami dikeuangan maka kami di sini dikeuangannya, jadi begitupun supaya dimulai pendidikan itu atau literasi keuangan dimulai dari PAUD, SD, SMP, SMA sampai ke kuliah," kata Andry Prasmuko.

Bank Indonesia kata Andry ingin agar seluruh unsur masyarakat itu Cinta, Bangga, Paham (CBP) tentang rupiah selain fisiknya sekaligus juga bagaimana menggunakannya.

"Harapan kami disana, jadi berkat BPMP dan Dinas Pendidikan Provinsi Sulut kami bisa memulai literasinya itu bersama-sama. Dari awal memang sudah bisa dipahami masyarakat," ujarya.

Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan Rekor MURI untuk memainkan alat musik bersama dengan lagu lagu daerah sebagai penghargaan terhadap kearifan lokal.

Kepala BPMP Sulut Febry HJ Dien dan Kepala Dinas Pendidikan Sulut Femmy Suluh yang turut hadir menyatakan bahwa kolaborasi yang dilakukan merupakan upaya untuk bergerak dan maju bersama di bulan Merdeka Belajar.

“Kami berharap kegiatan ini akan membuat Pendidikan, khususnya literasi financial di Sulut akan semakin meningkat,” sebut Dien diiyakan Suluh.

Editor : Subhan Sabu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network