BI Perkirakan Pertumbuhan Ekonomi 2024 Akan Meningkat Hingga 5,5 Persen

Subhan Sabu
Ekonom Senior Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia, Stephanie Gunawan (Foto iNewsManado/Subhan)

MANADO, iNewsManado.id - Pertumbuhan ekonomi di 2024 diperkirakan akan meningkat dalam Kisaran 4,7 Hingga 5,5 Persen.

Hal tersebut disampaikan oleh Ekonom Senior Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia (BI), Stephanie Gunawan selaku narasumber pada kegiatan Kick Off Festival Jurnalistik dan Refreshment Wartawan di Kantor BI Sulut, Jumat (23/2/2024).

Menurut Stephanie, prospek ini dipengaruhi oleh membaiknya ekspor sejalan dengan peningkatan pertumbuhan ekonomi dunia serta tetap baiknya permintaan domestik didukung oleh positifnya keyakinan pelaku ekonomi.

Komsumsi rumah tangga dan investasi khususnya non bangunan juga kata Stephanie perlu terus didorong agar dapat mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

"Bank Indonesia akan terus memperkuat bauran kebijakan, khususnya melalui kebijakan makroprudensial dan kebijakan sistem pembayaran, serta bersinergi dengan stimulus fiskal Pemerintah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya dari sisi permintaan domestik," kata Stephanie.

Menurutnya, yang harus dilakukan BI yaitu harus bersinergi dengan Pemerintah dan ini perlu digerakkan baik pusat dan daerah.

Editor : Subhan Sabu

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network