CIMB Niaga Gelar Wealth Xpo, Wujud Apresiasi Nasabah Istimewa di Makassar

Subhan Sabu
PT Bank CIMB Niaga Tbk menghadirkan signature event Wealth Xpo di Makassar (Foto: Istimewa)

Sementara dari sisi Better Experience, beragam fasilitas dapat dinikmati nasabah seperti Safe Deposit Box tanpa biaya untuk semua ukuran, Airport Pick up dan Airport Concierge Service di Indonesia dan akses ke Plaza Premium Lounge di Singapura dan Malaysia. 

Nasabah juga mendapat banyak kemudahan (Easier), di antaranya layanan OCTO Mobile dan OCTO Clicks untuk beragam aktivitas keuangan, termasuk investasi. Saat ini, kedua layanan ini telah bertransformasi menjadi powerful wealth platform yang memiliki kapabilitas untuk memenuhi perkembangan kebutuhan masyarakat yang ingin berinvestasi pada berbagai instrumen, baik reksa dana maupun obligasi.

Untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan bagi Generasi Z atau mahasiswa, selain Wealth Xpo, CIMB Niaga juga menyelenggarakan Kejar Mimpi Wealth Fest di Universitas Hasanuddin (Unhas), Jumat (23/2/2024). 

Kegiatan yang sebelumnya telah dilakukan di kampus lain ini bertujuan untuk memberikan wadah bagi generasi muda untuk belajar mengelola keuangan dan mengoptimalkan aset sejak dini, sehingga dapat membangun fondasi finansial yang sehat untuk masa depan.

Beragam sesi bisa diikuti oleh mahasiswa dalam acara Kejar Mimpi Wealth Fest, mulai dari Wealth Class bertema Easy Way to Financially Fit dan Frugal Living, Mindful Investing bersama para pakar keuangan serta Product Showcase yang memberikan informasi lengkap tentang produk-produk perbankan dan investasi CIMB Niaga.

Sebagai wujud komitmen CIMB Niaga untuk memberikan layanan perbankan berbasis digital bagi civitas akademika Unhas, pada kesempatan ini CIMB Niaga juga meluncurkan CIMB Niaga Digital Lounge @Campus. 

Editor : Subhan Sabu

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network