MANADO, iNewsManado.id - Pasca Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden dan Wakli Presiden RI serta anggota legislatif yang berlangsung Rabu (14/2/2024), siatuasi di lapas dan rutan yang ada di Sulawesi Utara (Sulut) tetap berjalan kondusif.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwi) Kemenkumham Sulut Ronald Lumbuun mengapresiasi seluruh kepala satuan kerja pemasyarakatan khususnya kepala Lembaga Pemasyarakatan dan Kepala Rumah Tahanan Negara di wilayah Sulut yang telah berhasil menjaga kondusifitas pesta demokrasi.
Hal ini diungkapkan Kakanwil pada saat memimpin pelaksanaan pemantauan pasca Pemilu di Lapas dan Rutan wilayah Sulut. "Hal ini saya anggap kondusif karena dari pagi jam 7 hingga saat ini belum ada dan jangan sampai ada laporan gangguan kamtib atau pun permasalahan lain yang ada di jajaran Kanwil Sulut," kata Kakanwil, Kamis (15/2/2024).
Bersama para Kepala Divisi, Kakanwil memantau satu persatu UPT Lapas dan Rutan baik daratan maupun kepulauan. Laporan pemantauan diawali dari laporan pelaksanaan Pemilu dari Kalapas Manado dan dilanjutkan dengan laporan dari Kalapas dan Karutan.
Dilaporkan bahwa pelaksanaan Pemilu berjalan kondusif dan aman terkendali. Seluruh Warga Binaan mendapatkan hak memilih di TPS Khusus dan WBP mendapat pengawalan dari Kapolsek, Bawaslu dan petugas pengamanan dari Lapas/Rutan.
Lebih lanjut, Laporan pelaksanaan dari Kalapas yang berada di kepulauan mengatakan bahwa seluruh pelaksanaan Pemilu oleh WBP berjalan dengan lancar dan kondusif.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait