Hanya Karena Tidak Diberikan Uang, Pria Bitung Ini Hantam Kepala Ibu Tiri Pakai Kayu

Subhan Sabu
AN (23) pelaku penganiayaan dan perusakan di Kota Bitung (Foto: Istimewa)

BITUNG, iNewsManado.com - Hanya karena minta uang tidak diberikan, pria Bitung berinisial AN (23) tega memukul kepala ibunya dengan kayu. Tidak hanya itu saja, pria pengangguran itu juga memecahkan kaca mobil ayahnya. Usai menjalankan aksinya, pelaku kemudian melarikan diri.

Kasi Humas Polres Bitung, Ipda Iwan Setiyabudi mengatakan peristiwa penganiayaan dan perusakan tersebut terjadi pada Kamis (30/11/2023) lalu di Kelurahan Aertembaga 1, Kecamatan Aertembaga, Kota Bitung, Sulawesi Utara. 

"Kejadian berawal ketika pelaku yang diduga sudah dalam keadaan mabuk itu pulang kerumah dan meminta uang sebesar Rp100 ribu kepada ibu tirinya," kata Ipda Iwan, Selasa (26/12/2023).

Namun korban menyampaikan ia tidak mempunyai uang. Mendengar hal tersebut pelaku emosi lalu mengambil kayu di halaman rumah dan langsung memukuli korban di bagian kepala mengakibatkan korban mengalami luka robek di bagian kepala.

"Tidak berhenti sampai disitu, pelaku juga merusak mobil ayahnya yang terparkir di halaman rumah dengan cara memukul kaca depan mobil hingga pecah. Usai kejadian, pelaku sempat menghilang dan pergi bersembunyi di Kabupaten Minahasa Utara," ujar Ipda Iwan.

Terduga pelaku akhirnya berhasil ditangkap oleh Tim Resmob Polsek Aertembaga pada Minggu (24/12/2023) sore di kompleks lorong tower Aertembaga setelah kurang lebih 3 Minggu menghilang sejak kejadian.

“Pelaku yang merupakan residivis kasus pencurian pada tahun 2022 dan dipenjara selama 7 bulan ini akhirnya dibawa ke Polsek Aertembaga untuk proses hukum lebih lanjut,” tutur Ipda Iwan.

Editor : Subhan Sabu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network