Ini Efek Negatif Minum Kopi di Pagi Hari

Diana Rafikasari
Ilustrasi kopi. (Istimewa)

MINUM kopi di pagi hari jadi kebiasaan lazim di Indonesia. Kenikmatan kopi di pagi hari memberikan kesegaran tersendiri. Namun, tahukah anda minum kopi di pagi hari bisa berdampak buruk pada penderita diabetes tipe 2 .

Pasalnya meski nikmat, kopi dinilai bisa berdampak buruk pada kontrol gula darah . Berdasarkan studi yang diterbitkan dalam British Journal of Nutrition, bahwa minum kopi hitam yang kuat untuk membangunkan Anda setelah tidur malam yang buruk dapat mengganggu kontrol kadar gula darah.

Penelitian dari Center for Nutrition, Exercise & Metabolism di University of Bath (UK) melihat efek dari istirahat tidur dan kopi pagi di berbagai penanda metabolisme yang berbeda.

Para ilmuwan menunjukkan bahwa satu malam kurang tidur memiliki dampak pada metabolisme dan minum kopi sebagai cara untuk membangunkan dari tidur dapat memiliki efek negatif pada kontrol gula darah.

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network