Milan terus berusaha membongkar pertahanan solid Inter. Namun serangan yang dibangun kerap kali kandas di tengah lapangan. Sebaliknya Inter bermain lebih efektif dengan mengandalkan skema serangan balik.
Di babak kedua AC Milan bermain cukup efektif berkat perubahan taktik dan sejumlah pergantian pemain yang dilakukan oleh Pioli. Milan mampu menguasai jalannya pertandingan di awal babak kedua.
AC Milan mendapat peluang emas di menit ke-63 usai Sandro Tonali menerima umpan di luar kotak penalti. Sayang sepakan kerasnya hanya membentur tiang luar di sisi gawang Onana.
Inter pun tak mau menyerah begitu saja, mereka tetap mengandalkan serangan balik dan berusaha untuk memperlambat tempo permainan. Hal ini pun cukup membuat pemain Milan frustrasi.
Di menit ke-78 Giroud sempat mendapatkan peluang emas. Sayang dia sudah lebih dulu terjebak offside. Milan pun terus membombardir lini pertahanan Inter. Namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-0 tidak berubah untuk kemenangan Inter Milan.
SUSUNAN PEMAIN
AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria (c) (Kalulu 82'), Kjaer (Thiaw 59'), Tomori, Hernandez; Krunic, Tonali; Saelemaekers (Origi 59'), Bennacer (Messias 18'), Diaz (Pobega 82'); Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli
Inter Milan (3-5-2): Onana; Darmian, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Mkhitaryan (Brozovic 63'), Calhanoglu (Gagliardini 78'), Barella, Dimarco (de Vrij 70'); Dzeko (Lukaku 70'), Martinez (c) (Correa 78').
Pelatih: Simone Inzaghi
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait