MANADO, iNewsManado.com - Kemenkumham Sulut menggelar acara pameran hasil karya Warga Binaaan Pemasyarakatan (WBP) bertajuk "One Day One Prisons Product" dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan ke -59.
Pameran berbagai produk hasil karya WBP yang digelar di lapangan Kanwil Kemenkumham Sulut, Jumat (14/4/2023) ini dibuka oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Sulut Ronald Lumbuun.
Lumbuun mengatakan, kegiatan itu merupakan rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke 59, yang jatuh pada 27 April 2023. Namun puncak peringatan serentak secara nasional dilaksanakan 4 Mei 2023, karena ada hari libur panjang.
"Ada pun tujuan utama dari kegiatan ini untuk lebih memperkenalkan lagi produk produk warga binaan pemasyarakatan baik rutan dan lapas sehingga masyarakat bisa lebih mengenal produk produk dari WBP," tutur Lumbuun.
Selain itu tujuan utamanya juga untuk memberikan bekal kepada WBP ketika nantinya sudah menjalani masa pembinaan dan kembali kemasyarakat.
"Mereka bisa kembali kemasyarakat, memiliki skill dan bisa menjadi masyarakat dan warga negara yang baik," ujar Lumbuun.
Pada kegiatan ini setiap Rutan maupun Lapas se Sulut menghadirkan berbagai macam hasil kerajinan dari furnitur hingga hasil pertanian.
Ada minyak goreng kelapa dalam hasil kreasi WBP dari Lapas Amurang yang sudah menembus supermarket di Kota Manado.
Ada juga berbagai kreasi dari batok kelapa, tas kulit, meja, sofa hingga springbed. Ada juga kue halua kenari dari lapas Enemawira, aneka roti dari lapas Bitung, abon cakalang dan aneka kue dari Rutan Manado.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wali Kota Manado Andrei Angouw, pimpinan BIN, Bakamla, BNN Sulut, Dinas Kesehatan, Kepala LP dan Rutan se Sulut, serta pejabat dan ASN di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sulut.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait