JAKARTA, iNews.id - Film Black Adam direncakan tayang pada 2022 ini.
Penggarapan film Black Adam yang masuk kategori ini ternyata memakan waktu yang panjang.
Black Adam terjadi beberapa kali pertimbangan untuk kelanjutan syuting. Menariknya, Black Adam , film yang sudah direncanakan selama sepuluh tahun lebih dan akhirnya akan tayang pada tahun ini.
Hiram Garcia selaku produser baru-baru ini membeberkan alasan film terbaru Dwayne Johnson itu membutuhkan waktu sepuluh tahun sebelum bisa masuk masa produksi. Sudah bekerja sama dengan Dwayne dalam berbagai film, Hiram menganggap karier sang aktor layaknya sebuah api unggun yang harus tetap hidup.
“Kami harus terus mengembangkan sesuatu, karena tak ada yang tahu cerita mana yang bisa dicomot oleh studio,” ungkap Hiram, dilansir dari laman CBR, Minggu (2/1/2022). "Makanya Black Adam butuh waktu sepuluh tahun. Industri ini seperti api unggun yang tak boleh padam, kami harus terus menjaga apinya menyala sekecil apa pun,” lanjutnya.
Meski baru digarap beberapa tahun ini, Dwayne Johnson sudah mengutarakan keinginannya memerankan tokoh Black Adam sejak 2007, tepatnya ketika film Shazam! sedang dikembangkan oleh sutradara Peter Segal. Sayang, dengan matinya proyek itu, keinginan Dwayne tersebut harus ditunda selama beberapa tahun.
Editor : Norman Octavianus
Artikel Terkait