Ini Resep Makanan Pampis Khas Manado yang Mudah Dibuat

Norman Octavianus
Resep makanan pampis khas Manado. Foto/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Resep makanan Pampis khas Manado akan diulas dalam artikel kali ini. Di Manado, Pampis merupakan salah satu jenis makanan andalan. 

Selain mudah dibuat, Pampis manado juga terkenal akan kenikmatan serta rasa pedas yang menambah selera makan. 

Pampis Manado bisa dibuat dengan dua jenis ikan. Pertama ikan tongkol dan kedua ikan cakalang. Kenikmatan pampis dengan menggunakan dua jenis ikan ini tentunya berbeda, disesuaikan dengan selera masing-masing. 

Berikut resep makanan Pampis khas Manado dirangkum iNewsManado.com, Jumat (2/3/2023) :

 

Bahan-bahan:

-1 ekor ikan tongkol atau cakalang

-200 ML santan

-8 sdm Minyak goreng

-Jahe

-4 batang serai

-5 Cabai merah 

-20 Cabai rawit

-3 sdt Garam

-Daun jeruk

-Air jeruk nipis

-200 g Bawang merah

-50 g Daun kemangi

 

Cara membuat:

-Suir kasar ikan tongkol atau cakalang

-Haluskan jahe, cabai merah, cabai rawit dan bawang merah

-Potong halus serai

-Potong halus daun jeruk

-Panaskan minyak goreng, kemudian masukkan bumbu yang dihaluskan. Tunggu hingga harum kemudian masukkan ikan tongkol atau cakalang. 

-Aduk rata kemudian masukkan santan kemudian aduk kembali hingga terserap ikan yang disuir. 

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network