Ini Jadwal Rekrutmen CPNS 2023 dan Rincian Formasi yang Dibutuhkan

Fiki Ariyanti
Rekrutmen CPNS 2023 akan dilakuka pertengahan tahun. ilustrasi/istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Rekrutmen CPNS 2023 akan dibuka pertengahan tahun. Rekrutmen CPNS 2023 juga terbuka untuk umum bukan hanya kedinasan saja. 

Rekrutmen CPNS 2023 akan memfokuskan dua formasi, yakni, pemenuhan kebutuhan tenaga kesehatan dan pendidikan atau guru. 

Diperoleh informasi, rekrutmen CPNS 2023 akan dilakukan pada Juni 2023. Pendaftaran seleksi CPNS 30 Juni sampai dengan 21 Juli 2023. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi 28 hingga 29 Juli 2023.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas mengatakan, tahun ini, rekrutmen CASN melingkupi seleksi CPNS secara selektif dan terbatas, serta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“Seleksi tahun ini juga akan dibuka untuk umum, tidak hanya dari jalur sekolah kedinasan,” ujar Anas dalam keterangan resminya, Selasa (31/1/2023).

"Formasi juga akan dibuka hakim, jaksa, dosen, serta tenaga teknis tertentu lainnya,” mantan kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) tersebut menambahkan.

Rekrutmen CASN 2023, lanjut Anas, juga mempertimbangkan sejumlah variabel tertentu, seperti indikator jumlah PNS yang pensiun dan pemenuhan SDM guna mendukung program strategis nasional, termasuk letak geografis dan kemampuan anggaran. 

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network