ATHENA, iNews.id - Arkeolog Yunani menemukan harta karun langka di situs pemakaman kuno Pylos.
Dalam penggalian tersebut, arkeolog menemukan perhiasan emas dan perak yang dijaga kerangka prajurit Yunani Kuno.
Penemuan harta karun itu didokumentasikan dalam film dokumenter Smithsonian Channel 'Secrets'.
Tim arkeolog yang merupakan pasangan suami istri, Sharon Stoker dan Jack Davis mendapatkan harta karun itu tak jauh dari situs lokasi Istana Raja Nestor Yunani yang legendaris.
Awalnya, Stoker dan Davis percaya kalau situs itu masih menyimpan benda arkeologi yang belum ditemukan. Mereka pun mulai menggali di luar tembok istana.
"Kami melihat ada beberapa batu di permukaan bumi, dan segera kami mulai menggali," kata Stoker dikutip dari Express, Minggu (19/12/2021). Sepuluh hari setelah penggalian, tim arkeolog menemukan sesuatu yang luar biasa, yakni lapisan perunggu tebal.
“Kami menemukan lapisan perunggu tebal dan menyadari telah menemukan sesuatu yang istimewa pada saat itu," kata Davis.
Saat terius melakukan penggalian, Davis mengaku mendapatkan sejumlah harta karus seperti batu mulia, sejumlah besar emas dan perak.
“Kami juga menemukan senjata, baju besi, cincin emas, dan perhiasan dengan ukiran rumit," katanya.
Selain harta karun, arkeolog juga menemukan kerangka manusia yang diduga pemilik harta karun tersebut. Arkeolog menamakan kerangka itu Prajurit Griffin yang terinspirasi dari lambang singa berkepala elang legenda Yunani.
Narator film dokumenter itu mencatat: "Tim telah menemukan harta karun yang sangat langka, tidak seperti yang ditemukan di tanah Yunani selama lebih dari satu abad."
Orang Yunani kuno memerintah negara itu dari sekitar 700 hingga 480 SM.
Mereka membantu mengawasi kemajuan besar dalam seni, puisi dan teknologi, dan menciptakan sesuatu yang dikenal sebagai Polis atau negara kota.
Ini menjadi ciri yang menentukan kehidupan politik Yunani selama ratusan tahun.
Editor : Norman Octavianus
Artikel Terkait