Tips Menyimpan Daging Ayam agar Tetap Juicy

Intan Afika Nuur Aziizah
Daging ayam akan terasa sangat lezat bila dagingnya lembut dan juicy. (Foto ilustrasi: Freepik)

JAKARTA, iNews.id - Metode penyimpanan daging ayam yang benar ternyata dapat mempengaruhi cita rasa masakannya. Selain teknik memasak yang benar, kelezatan daging ayam didapatkan dari dagingnya yang lembut dan juicy

Seperti dikatakan Sapik Kamdani, Chef Spesialis Yakitori Restoran Tori Hachi, bahwa tempat menyimpan daging ayam yang baik bisa di chiller atau freezer. Hal itu tergantung dari jangka waktu penyimpanan. 

Jika ingin mendapatkan daging ayam yang juicy, simpan daging di chiller dan jangan terlalu lama menyimpannya. Pasalnya, daging juicy didapatkan dari daging yang segar. Oleh karena itu disarankan untuk segera memasaknya. Namun, jika memang ingin menyimpan daging dalam jangka waktu lama, freezer akan menjadi tempat terbaik. 

"Intinya ayam harus fresh ya kalau mau juicy. Disimpan di chiller, kalau menyimpan daging di chiller tuh bisa lebih bagus. Tapi kalau memang mau simpan dalam jangka waktu lama gitu ya, misalnya 6 bulan itu baru taro di freezer," ujarnya. 

Sebelum menyimpan daging, bersihkan daging terlebih dahulu dari kotoran. Caranya dengan menggunakan lap kering atau tisu dapur. Kemudian, tekan ke seluruh bagian daging. Jika daging sudah bersih, kemas daging tersebut menggunakan plastik wrap hingga benar-benar tertutup. Pastikan tidak ada bagian yang terbuka.

Editor : Norman Octavianus

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network