PARIS, iNewsManado.com - Mega bintang Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, memiliki perbedaan kondisi saat ini di klub masing-masing di penghujung karir.
Dua pemain yang menguasai Ballon d Or selama 1 dekade itu bak langit dan bumi saat ini. Bagaimana tidak, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo berada pada posisi yang sangat jauh berbeda saat ini.
Jika Lionel Messi terus menunjukkan prospek menjanjikan di Paris Saint-Germain di musim keduanya, hal berbeda dialami Cristiano Ronaldo. Semua tahu, bahwa nasib Cristiano Ronaldo saat ini berada di tengah kondisi dilema, sebab sudah minim diberi kesempatan bermain di Manchester United.
Cristiano Ronaldo saat ini jadi sorotan karena jarang diturunkan sebagai starter oleh pelatih Manchester United Erik Ten Hag. Sementara, Lionel Messi terus menunjukkan ketajamannya kembali pasca penyesuaian dengan skema pelatih PSG.
Dalam pertandingan di Liga Champions 2022-2023 menghadapi Maccabi Haifa di Parc des Princess, Rabu (26/10/2022) dini hari WIB, Lionel Messi bahkan menciptakan 2 rekor sekaligus.
Menurut catatan Optajoe, Messi masuk dalam daftar pemain tertua (35 tahun, 125 hari) dalam sejarah Liga Champions yang mencetak dua gol dan dua assist dalam satu pertandingan.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait