Mengenal Pulau Guam, Markas Amerika Serikat yang Bisa Luluhlantakkan Korut dan China

Fabyan Ilat
Pulau Guam, markas militer Amerika Serikat yang bisa Luluhlantakkan Korut dan China. Foto/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Pulau Guam merupakan salah satu tempat yang dijadikan pangkalan militer oleh Amerika Serikat. Guam merupakan titik strategis Amerika Serikat untuk berperang dengan Korea Utara (Korut) dan China. 

Wilayah Guam adalah sebuah pulau di bagian barat Samudera Pasifik dan juga sebuah organized unincorporated territory Amerika Serikat. Tidak banyak yang tahu, di Guam ini militer Amerika Serikat menyiagakan sejumlah armada perang yang mumpuni jika ada ancaman negara di Indo Pasifik, termasuk China dan Korut. 

Guam berhasil dibebaskan oleh Amerika Serikat pada 21 Juli 1944 dan dirayakan dengan meriah setiap tahunnya. Guam dikenal luas pada tahun 2017 lalu saat terjadi krisis antara Amerika Serikat dengan Korea Utara. 

Korea Utara saat itu mengancam akan menyerang Guam dengan misil balistik yang membawa bom nuklir. Guam memang teritori Amerika Serikat yang paling dekat dengan Korea Utara sehingga mudah dijangkau oleh misilnya. Krisis tersebut akhirnya terselesaikan dengan damai tanpa tumpah darah.

Beberapa tahun lalu, Presiden Korut Kim Jong Un sempat menabuh genderang perang melawan Amerika Serikat. Namun, pada kenyataannya saat itu Presiden Donald Trump enggan merespon lebih.

Alasannya sederhana, kalaupun Korut dan Amerika Serikat berperang, faktor wilayah yang sangat jauh antara Amerika Serikat dan Korut adalah mustahil serangan Korut bisa sampai ke Amerika Serikat.

Informasi diperoleh dari salah satu tentara Amerika Serikat yang berkunjung ke Indonesia beberapa waktu lalu, kalaupun Rudal ditembakkan Korut, pangkalan militer Guam lah yang akan jadi perisai menghadang rudal tersebut. 

Di Guam diketahui terdapat alat canggih militer Amerika Serikat yang bisa menghalau rudal. Nah, jika Amerika Serikat menyerang balik Korut, negara tersebut diklaim tidak akan bertahan lama dari serangan Amerika serikat karena armada militer di Guam dan pangkalan Amerika Serikat di Korea Selatan akan meluluhlantakkan negara tersebut. 

Estimasi penyerangan, jika Amerika Serikat menyerang Korut, negara yang dipimpin Kim Jong Un itu hanya mampu bertahan 12 jam! 

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network