Bagaimana reaksi masyarakat pada Pilgub 2024? Pengamat kemasyarakatan Unsrat Jetty Tamanampo-M ketika dimintai tanggapan mengatakan, euforia Pilgub 2024 pada masyarakat sebagai pemilih berbeda dengan Pilgub sebelumnya.
“Pemilih pasti akan memertimbangkan beberapa aspek terkait pilihan politiknya di Pilgub 2024. Mayoritas masyarakat pasti akan melihat figur lagi, bukan partainya. Ini yang harus dipikirkan para petinggi partai yang akan mengusung kadernya di Pilgub,” ujarnya kepada iNewsManado.id, Kamis (18/11/2021).
Dia menyebut, beberapa tokoh politik di Sulut cukup dikenal masyarakat umum. Dan tinggal bagaimana para tokoh mencuri perhatian masyarakat jelang Pilgub.
“Pertama Pak Olly Dondokambey. Cukup populer dimasyarakat karena telah memasuki dua periode pemerintahan sebagai gubernur. Sosok Elly Lasut cukup familiar karena terus mewarnai beberapa Pemilu di Sulut apalagi muncul sosok Hillary Lasut, anak Elly Lasut yang mengundang reaksi positif masyarakat dengan gebrakan yang dia lakukan. Di Bolmong Raya ada Yasti Mokoagow yang sudah punya nama besar di sana. Saya rasa tiga nama ini memang punya potensi besar di 2024,” ujarnya.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait