JAKARTA, iNewsManado.com - Bahasa yang mudah dipelajari di dunia ternyata ada 11 Bahasa.
Bahasa yang mudah dipelajari ini tentu sangat menarik untuk disimak.
Betapa tidak, dalam Bahasa yang mudah dipelajari, ada yang membutuhkan waktu hanya sekira 30 minggu agar lancar.
Bahasa dapat dikatakan sebagai alat untuk manusia saling berkomunikasi satu sama lain. Saat kamu duduk di bangku sekolah tentunya mempelajari bahasa Indonesia dan bahasa Inggris menjadi suatu kewajiban. Namun, tahukah kamu bahasa apa yang paling gampang dipelajari?
Mempelajari bahasa asing menjadi salah satu tantangan tersendiri yang bisa dicoba. Berikut urutan bahasa termudah di dunia yang dirangkum tim iNews.id:
Bahasa Inggris
Bahasa Inggris merupakan bahasa termudah di dunia. Apalagi, jumlah penutur bahasa Inggris menjadi salah satu yang paling banyak, jadi tak heran bahasa Inggris ditetapkan menjadi bahasa internasional.
Berdasarkan komponen bahasa, bahasa Inggris hampir sama dengan bahasa Indonesia. Artinya, bahasa Inggris juga bisa diterjemahkan per kata sesuai dengan urutannya, tanpa harus membolak balik susunan kata dari kalimat asli.
Bahasa Perancis
Bahasa Prancis juga menjadi salah satu bahasa yang paling banyak dituturkan di seluruh dunia. Terdapat kurang lebih 29 negara yang menetapkan bahasa Prancis sebagai bahasa resminya.
Bagi yang mempelajari bahasa Inggris, bahasa Perancis memiliki banyak kesamaan leksikal, artinya kosa kata yang terdapat dalam bahasa Prancis lebih mudah dan lebih mudah dipahami dibandingkan dengan bahasa Inggris.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait