Wali Kota Andrei Angouw Masuk Keluar Lorong Pantau Perbaikan Drainase di Tuminting

Kim Tawaang
Wali Kota Andrei Angouw didampingi Kepala Dinas PUPR John Suwu dan Kadis Kominfo Erwin Kontu saat meninjau progres perbaikan drainase di Karangria, Tuminting. (foto: istimewa)

MANADO, iNews.id — Wali Kota Andrei Angouw kembali turun lapangan untuk memantau langsung progres perbaikan drainase yang kini digenjot pemerintah kota. Selasa (19/10/2021) sore, wali kota meninjau perbaikan yang dilakukan di komplek asrama Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP), Kelurahan Bitung Karangria, Kecamatan Tuminting.

Pantauan media ini, wali kota didampingi Kepala Dinas PUPR John Suwu, Kepala Dinas Kominfo Erwin Kontu, Lurah Karangria dan ketua lingkungan, masuk keluar lorong sambil jalan kaki meninjau lokasi pengerjaan serta melihat kondisi terkini aktivitas warga setempat.

“Anak sungai dan parit di sini sebelumnya tidak bisa menampung debet air jika hujan lebat sehingga airnya meluap ke rumah-rumah warga. Diharapkan dengan pelebaran anak sungai serta perbaikan drainase dapat meminimalisasi terjadi luapan air ke pemukiman masyarakat,” ujar Wali Kota Andrei Angouw.

Sekadar diketahui, pekan lalu, wali kota menerima kunjungan Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Republik Indonesia. Kehadiran KPLP untuk berkoordinasi dengan pemerintah, menyangkut pelaksanaan program infrastruktur khususnya perbaikan dan pelebaran anak sungai maupun drainase di Komplek Asrama KPLP Manado.

KPLP sendiri merupakan badan penegakan hukum di bawah Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan Republik Indonesia yang bertugas mengamankan pelayaran di Indonesia.

Editor : Kim Tawaang

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network