Selain program di atas, saat ini di wilayah Sulawesi Selatan terdapat 11 SPBU yang dikembangkan dengan konsep SPBU Green Energi Station (GES), yang mana ini merupakan inovasi SPBU bertenaga surya yang efisien dan ramah lingkungan.
"Dalam memberikan apresiasi kepada pelanggan Pertamina juga memberikan promosi melalui penggunaan aplikasi MyPertamina, di antaranya Beli Pertamax dapat Triple Point MyPertamina, Pakai MyPertamina Lebih Hemat 5 persen Sampai Akhir Tahun, dan Promo Cashback 8 persen bagi Pengguna baru Aplikasi MyPertamina yang menggunakan metode pembayaran OVO dengan membeli produk Pertamax Turbo, Pertamax Green, Pertamina Dex dan Dexlite," tutur Fahrougi.
Ketua Hiswana Migas DPD VII Sulawesi, H. Muhammad Hasbidin menyampaikan bahwasanya program RMO Pertamina memberikan image yang baik kepada konsumen.
"Kami mendukung program tersebut, yang awalnya toilet terlihat kotor dan infrastruktur kurang memadai saat ini sudah terlihat bersih dan nyaman, adapun musholla yang awalnya nampak kurang wangi, perlengkapan sholat tidak lengkap, kita lengkapi supaya konsumen nyaman melakukan ibadah sholat saat singgah di SPBU. Serta Totem juga kita benahi supaya terlihat lebih fresh dan informasi khsusunya harga yang ditampilkan dapat terlihat dengan jelas,” tuturnya.
Editor : Subhan Sabu