MANDAILING NATAL, iNewsManado.com - Program bantuan BLT BBM saat ini tengah dikucurkan pemerintah di seluruh Indonesia.
Kisah menarik penyaluram BLT BBM tersaji di Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara.
Seorang nenek berusia 90 tahun rela antri sejak pagi di kantor pos demi mendapatkan bantuan BLT BBM.
Adalah Tiyamun, nenek 90 tahun ini yang terdaftar sebagai penerima BLT BBM datang sendiri ke kantor pos untuk menerima bantuan pemerintah tersebut.
Dikansir SINDOnews, meski kondisi badan yang sudah terbungkuk-bungkuk saat berjalan, dengan bantuan tongkat, Tiyamun mengantre bersama warga penerima BLT BBM lainnya, sejak pagi hari di kantor pos.
Layanan pembagian BLT BBM tersebut, dibuka sejak pukul 08.00 WIB. Namun, warga sudah datang mengantre sejak pagi buta. Tiyamun datang dari Desa Hutabargot Nauli. "Saya datang untuk mengambil bantuan, dan tidak boleh diwakilkan," ujarnya.
Dalam kondisi tubuh yang kurang sehat, Tiyamun datang dengan diangkut menggunakan becak. Lalu dia berjalan kaki menuju tempat antrean pembagian BLT BBM, dengan penuh antusiasme.
Editor : Fabyan Ilat