Mengejutkan! Tim Gabungan Temukan Sejumlah Benda Ini di Dalam Lapas Bitung

Tim iNewsManado
Lapas Kelas IIB Bitung. (Foto: Istimewa)

BITUNG, iNews.id – Jajaran kepolisian di Bitung dan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Bitung menggelar razia gabungan deteksi dini keamanan ketertiban serta meminimalisir peredaran gelap dan kendali narkoba di dalam Lapas, Selasa (19/04/2022).

BACA JUGA: Pemerintah Bolehkan Salat Idul Fitri 2022 di Masjid

Pelaksanaan razia tersebut hasilnya mengejutkan, karena penemuan sejumlah benda di dalam penjara.

Kegiatan diawali dengan apel bersama dipimpin Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma S Irawan bersama Kepala Lapas Kelas IIB Bitung Syukron Hamdani, melibatkan unsur petugas Lapas Kelas IIB Bitung, personel Kodim 1310 Bitung dan personel Polres Bitung.

Petugas melaksanakan kegiatan pengecekan ruangan warga binaan serta melaksanakan penertiban di 5 blok dengan jumlah 41 kamar yang dihuni 275 narapidana.

Adapun hasil pemeriksaan dan penertiban yang ditemukan di kamar penghuni Lapas diantaranya HP, charger HP, gelas kaca, tali tambang, ikat pinggang, gunting kuku, kaca bayang, sendok, macis, alat pencukur kumis, raket, baigon, paku, kawat besi, kayu dan kartu remi.

BACA JUGA: Cek Zodiak: Ini Ramalan Libra 20 April 2022

Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma S Irawan mengapresiasi kepada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Bitung yang telah berkomitmen dalam upaya mewujudkan Lembaga Pemasyarakatan bersih dalam hal menjaga kamtibmas di Lapas.

“Kami berharap sinergi dan kerja sama dapat dilaksanakan konsisten dan berkelanjutan guna menjaga kamtibmas di Kota Bitung ini,” ucap Kapolres.

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network