PORTO, iNews.id – Play-off Piala Dunia 2022 akan memertemukan Portugal dan Turki di Estadio do Dragao pada Jumat (25/3/2022) dini hari WIB. Pertandingan ini sangat penting bagi kedua tim, sebab kekalahan bisa menyebabkan asa bermain di Piala Dunia 2022, buyar.
Dalam laga Play-off Piala Dunia 2022, Pelatih Portugal Fernando Santos mengakui akan waspadai bintang Inter Milan itu.
Portugal sebenarnya diunggulkan dapat mengatasi Turki untuk melaju ke babak play-off Piala Dunia 2022. Namun Fernando Santos melihat ada satu pemain Turki yang sangat diwaspadainya.
Yaitu bintang Inter Milan, Hakan Calhanoglu. Menurut Santos, Calhanoglu merupakan otak sekaligus mesin penggerak permainan Turki yang terkenal sangat cepat.
Hadirnya Calhanoglu bisa membuat mobilitas permainan Turki sangat tinggi. Apalagi, dengan kualitasnya sebagai gelandang dengan kreativitas yang tinggi merupakan sebuah ancaman.
"Mereka memiliki pemain yang sangat penting, seperti Calhanoglu, penyerang juga cepat dengan banyak mobilitas," kata Santos dikutip dari FPF, Kamis (24/3/2022).
Kendati demikian, pelatih yang sukses membawa Portugal menjuarai Piala Eropa 2016 itu tak menampik bahwa bukan hanya Calhanoglu yang harus diwaspadai. Turki disuguhi banyak pemain berkualitas dengan skill individu yang tinggi.
Editor : Fabyan Ilat