Kapolda Sulut Blusukan di Pasar Bersehati Manado Cek Harga Kebutuhan Pokok

Subhan Sabu
Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan bersama sejumlah PJU Polda dan Satgas Pangan Sulut melakukan blusukan pengecekan harga kebutuhan pokok di Pasar Bersehati (Foto: Humas Polda Sulut)

MANADO, iNewsManado.id - Menjelang Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Yudhiawan bersama sejumlah PJU Polda dan Satuan Tugas (Satgas) Pangan Sulut melakukan blusukan pengecekan harga kebutuhan pokok di Pasar Bersehati, Manado, Sabtu (2/3/2024) pagi.

Pengecekan dilakukan untuk memantau langsung harga eceran kebutuhan pokok di tingkat para pedagang pasar bersama Satgas Pangan, ada dari Bulog, Dinas Pasar, Dinas Ketahanan Pangan, Biro Ekonomi Pemprov dan Kota Manado serta Krimsus Polda. 

"Kenapa polisi harus turun, karena Polri merupakan kepanjangan tangan dari Pemerintah. Kita harus menstabilkan harga pangan sesuai dengan harga eceran yang ditetapkan," kata Kapolda.

Pengecekan tersebut kata Kapolda untuk kepentingan masyarakat terutama menjelang Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.

"Kalau harga pangan terlalu mahal, dan masyarakat tidak mampu membeli tentu bisa menimbulkan gangguan kamtibmas, khususnya menjelang Ramadhan," lanjut Irjen Pol Yudhiawan.

Kegiatan ini juga merupakan kebijakan Presiden supaya masyarakat tidak membeli pangan terlalu mahal, khususnya beras.

"Kita cek langsung, kalau mahal nanti akan dicek siapa distributornya, dari mana, kenapa mahal. Kita bersama Bulog juga akan melaksanakan operasi pasar sesuai harga yang ditetapkan Pemerintah," katanya.

Kapolda juga menegaskan akan melakukan pengawasan pasar dan penindakan kepada distributor atau pedagang nakal.

"Satgas Pangan akan melakukan pengawasan harga dan ketersediaan pangan di Sulawesi Utara. Ada aturan pidana bagi pihak-pihak yang sengaja menaikkan harga seenaknya," tegas Irjen Pol Yudhiawan.

Editor : Subhan Sabu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network