JEDDAH, iNewsManado.com - Indonesia terpaksa harus mengubur impiannya untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2025.Sebab, Dewan FIFA resmi menunjuk Cile sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2025.
Dengan demikian, impian Indonesia dan Singapura menjadi tuan rumah bersama harus ditunda. Kedua negara di Asia Tenggara itu sebelumnya mengajukan penawaran (bidding) untuk menjadi tuan rumah bersama.
Keputusan Dewan FIFA itu diambil dalam rapat di Jeddah, Arab Saudi, Minggu 17 Desember 2023 malam WIB. Agenda utama dalam rapat itu adalah penentuan tuan rumah kompetisi usia muda, termasuk Piala Dunia Wanita U-20 2026.
Cile terpilih secara mutlak sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2025, sedangkan Polandia dipercaya FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia Wanita U-20 2026 dalam acara tersebut.
"Sejak 1962, Cile sudah menyelenggarakan event FIFA di level tertinggi, dan paling baru adalah Piala Dunia U-17 pada 2015," ujar Presiden FIFA, Gianni Infantino, dikutip dari laman resmi FIFA, Senin (18/12/2023).
Pengalaman negara tersebut kata Gianni ditambah dengan gairah dari penggemar sepakbola di Cile, akan memberikan latar belakang yang fantastis untuk bintang-bintang masa depan.
Keputusan Dewan FIFA itu semakin pahit buat Indonesia. Sebab, sebelumnya Indonesia batal menggelar Piala Dunia U-20 sebanyak dua kali yakni pada 2021 dan 2023!
Piala Dunia U-20 2021 batal dilaksanakan akibat pandemi Covid-19. Jatah Indonesia tetap aman dan dialihkan ke 2023. Namun, ajang itu kemudian batal digelar dan dipindahkan oleh FIFA ke Argentina.
Mimpi untuk menggelar Piala Dunia U-20 kemudian coba diwujudkan pada 2025, tetapi Dewan FIFA berkata lain.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait