Mirip Film Layangan Putus, Ini 4 Wisata Balon Udara Ala Cappadocia di Indonesia

Wilda Fajriah
Ilustrasi balon udara (dok iStock)

JAKARTA, iNews.id – Wisata balon udara merupakan salah satu wahana yang top dalam Film Layangan Putus. Dalam film tersebut, balon udara menjadi salah satu momen yang paling diingat penonton.

Bahkan kata-kata Kinan, karakter Putri Marino di Serial Layangan putus "It's My Dream" (impian naik balon udara di Cappodocia Turki) sering jadi kalimat candaan receh warganet.

Namun, kamu sebenarnya tak perlu jauh-jauh ke Cappodocia untuk wisata balon udara. Dirangkum Okezone, berikut tempat wisata balon udara di Indonesia yang bisa kamu cobain:

 

Balon Udara Sari Ater, Subang

Subang, Jawa Barat tidak hanya memiliki wisata air panas Ciater saja, juga tak hanya kaya akan nanas madunya. Kamu juga bisa mencoba menaiki balon udara seperti di Cappadocia.

Balon udara ini lokasinya ada di kawasan wisata Sari Ater Resort Jalan Sari Ater, Palasari, Kabupaten Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Nantinya kamu akan diajak menikmati pemandangan di ketinggian 40 meter dengan durasi waktu 15 menit. Tarifnya kisaran Rp650 ribu per orangnya.

Saat berada di ketinggian, kamu menyaksikan pemandangan Subang pegunungan yang indah, udaranya sejuk, mata Anda akan dimanjakan dengan nuansa hijau yang memesona.

 

Balon Udara The Lodge Maribaya, Lembang

Selanjutnya kamu bisa mampir ke kawasan Lembang, Bandung, Jawa Barat. Di wilayah dataran tinggi ini kamu bisa menaiki balon udara. Balon Udara The Lodge Maribaya namanya.

Namun balon udara satu ini tidak terbang, tapi hanya menggantung di ketinggian setinggi 6 meter. Di sini, kamu bisa melihat pemandangan sekitar Maribaya yang indah dan memesona.

Waktu operasional Balon Udara The Lorge Maribaya ini buka setiap hari pukul 09.00-17.00 WIB. Bagi kamu yang ingin menaiki balon udara satu ini akan dikenakan tiket Rp20 ribu per orangnya.

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network