Peringatan Hari Kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia Korem 131 Santiago Melaksanakan Upacara Bendera

Subhan Sabu
Kepala Seksi Teritorial Kasrem 131/Santiago, Kolonel Kav Dany Hermawan pimpin upacara bendera dalam rangka memperingati HUT ke-78 Republik Indonesia (Foto : Istimewa)

MANADO, iNewsManado.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI), Korem 131/Santiago menggelar upacara bendera yang dipimpin oleh Kepala Seksi Teritorial Kasrem 131/Santiago, Kolonel Kav Dany Hermawan, sebagai Inspektur Upacara (Irup).

Upacara peringatan HUT ke-78 kemerdekaan RI dengan tema "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju" dilaksanakan di lapangan hitam Makorem 131/Santiago pada Kamis (17/8/2023).

Dalam amanatnya, Kasrem 131/Santiago Kolonel Kav Dany Hermawan menyampaikan bahwa peringatan hari kemerdekaan kali ini menjadi penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang keras untuk kemerdekaan Indonesia.

"Sebagai generasi penerus, bentuk penghormatan dan penghargaan yang paling berharga adalah mewarisi tradisi dan nilai-nilai perjuangan serta melanjutkannya untuk mengisi makna kemerdekaan," ujar Kolonel Kav Dany Hermawan.

"Peran dan tanggung jawab TNI AD, khususnya Korem 131/Santiago, dalam menjaga dan memelihara Kemerdekaan Republik Indonesia sangat penting," tambahnya.

Upacara dihadiri oleh para Kasi Kasrem 131/Santiago, para Dan/Ka Balak Aju Kodam XIII/Merdeka, Kabalak Korem 131/Santiago, serta seluruh prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Korem 131/Santiago.

Editor : Subhan Sabu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network