SITARO, iNewsManado.com - Adanya guguran lava yang cukup tinggi dari Gunung Api Karangetang membuat masyarakat diminta untuk meningkatkan kewaspadaannya.
Kepala Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Karangetang, Yudia P Tatipang mengatakan visual gunung terlihat jelas hingga kabut 0-I. Asap kawah bertekanan sedang teramati berwarna putih dengan intensitas sedang dan tinggi 50 meter di atas puncak kawah.
"Guguran lava dari puncak kawah utama sering terjadi bahkan menerus ke kali batuawang dan kahetang sejauh lebih kurang 750 sampai 2000 meter, sedangkan ke kali batang timbelang dan beha barat sejauh lebih kurang 750 sampai 1750 meter," tutur Kepala Pos PGA Karangetang, Yudia P Tatipang, Jumat (10/3/2023).
Pukul 07.30 WITA terjadi guguran lava cukup tinggi dari ujung leleran atau tumpukan lava di jarak lebih kurang 1200 meter, dengan menimbulkan kepulan asap kecoklatan ke abu-abuan tebal lebih kurang 200 meter dan abu jatuh di bagian timur barat dengan tipis.
Sedangkan luncuran lava dari ujung leleran atau tumpukan yang mengarah ke kali batuawang dengan jarak luncur lebih kurang 400 meter. Asap kawah dua putih sedang lebih kurang 25 meter.
"Tingkatkan kewaspadaan," katanya.
Gunung yang terletak di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Sulawesi Utara dengan ketinggian 1784 mdpl itu masih berstatus level III Siaga.
Editor : Subhan Sabu
Artikel Terkait