Lionel Messi Terancam Absen di Final Piala Dunia 2022, Ini Alasannya

Andhika Khoirul Huda
Lionel Messi cedera hamstring. Foto/Istimewa

LUSAIL, iNewsManado.com - Mega bintang Argentina Lionel Messi terancam tak perkuat Argentina di final piala Dunia 2022.

Lionel Messi disebut mengalami cedera hamstring saat melakoni laga Semifinal Piala Dunia 2022 kontra Kroasia. Dia terlihat mencengkram hamstringnya setelah pertandingan itu berakhir.

Pun, pada Kamis (15/12/2022) waktu Qatar, dia absen dari latihan Timnas Argentina.

Menurut laporan Mirror, pada Jumat (16/12/2022), Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, memang membagi timnya menjadi dua kelompok dalam sesi latihan kemarin. Pemain yang menjadi starter kontra Kroasia diberikan waktu lebih untuk beristirahat atau hanya mengambil sesi di gym saja, sedangkan para pemain cadangan tetap mengikuti latihan di atas lapangan.

Messi memilih tak ikut latihan di gym. Banyak spekulasi jika Messi istirahat untuk pemulihan cedera hamstring.

Laga kontra Prancis akan berlangsung pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. Lokasi pertandingan di Lusail Stadium, Lusail, Qatar.

Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul: Lionel Messi Tak Ikut Latihan Argentina Jelang Final Piala Dunia 2022, Ada Masalah Apa?

 

Editor : Fabyan Ilat

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network