JAKARTA, iNewsManado.com - Pernyataan Luhut Pandjaitan yang menyebut orang luar Jawa susah jadi presiden, bukan asal. Sederet fakta sejarah seakan mengakui pernyataan Luhut tersebut ketika diwawancarai Rocky Gerung dalam Channel Youtube RGTV, Selasa (20/9/2022) lalu.
Dalam pertemuan itu, Luhut Pandjaitan menyentil soal orang-orang berusaha menjadi presiden. Menurutnya, apa hanya dengan menjadi presiden untuk mengabdi kepada bangsa dan negara.
Kemudian, Luhut Pandjaitan menyatakan kalau kau bukan orang Jawa, tidak usah memaksakan diri dalam kontestasi Pilpres. Dia pun sempat membandingkan dirinya sendiri dalam pertemuan bersama Rocky Gerung tersebut.
"Saya double minoritas. Saya sudah Batak, Kristen lagi. Jadi saya bilang, ya sudah cukup itu. Kita harus tahu. Kenapa saya menyakiti hati sendiri?" kata Luhut Pandjaitan dilansir SINDOnews, Jumat (23/9/2022).
Membedah pernyataan Luhut Pandjaitan dengan sejarah bangsa Indonesia, memang dalam masa pemerintahan 7 Presiden di Indonesia, didominasi figur dari Pulau Jawa.
Berikut deretan fakta figur Presiden di Indonesia dan asal daerahnya dirangkum iNewsManado dari berbagai sumber:
1. Soekarno
Presiden RI pertama Soekarno memimpin Indonesia sejak 1945-1967. Soekarno lahir pada tanggal 6 Juni 1901 di Blitar, Jawa Timur.
2. Soeharto
Presiden RI ke 2 ini memerintah di Indonesia yang paling lama hampir 32 tahun. Soeharto memimpin Indonesia sejak 1967-1998. Soeharto merupakan orang Jawa kelahiran Argomulyo, Yogyakarta pada 8 Juni 1921.
3. Habibie
Presiden RI ke 3 Baharudin Jusuf Habibie atau BJ Habibie menjadi seorang presiden satu-satunya yang bukan berasal dari Jawa. Namun, dalam jabatannya sebagai Presiden, Habibie hanya melanjutkan jabatan Presiden Soeharto karena didemo untuk mundur dari jabatannya. Habibie kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan pada tanggal 25 Juni 1936. Habibie memimpin Indonesia hanya setahun dari 1998-1999.
4. Gua Dur
Presiden RI ke 4 Abdurrahman Wahid atau tenar dengan sebutan Gus Dur memimpin Indonesia pada tahun 1999/2001 setelah dilengserkan oleh lawan politiknya. Gus Dur lahir 4 agustus 1940 di Jombang, Jawa Timur.
5. Megawati Soekarnoputri
Presiden RI ke 5 Megawati Soekarnoputri memimpin Indonesia pada 2001-2004 setelah melanjutkan tugas Gus Dur yang lengser sebagai Presiden. Megawati Soekarnoputri lahir pada 23 Januari 1946 di Yogyakarta.
6. Susilo Bambang Yudhoyono
Presiden RI ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono mencuri perhatian ketika berhasil menumbangkan incumbent di Pilpres 2004. SBY memimpin Indonesia selama 10 tahun sejak 2004-2014. SBY lahir pada tanggal 9 September 1949 di Desa Tremas, Arjosari, Pacitan, Jawa Timur.
7. Joko Widodo
Presiden RI ke 7 Jokowi lahir pada tanggal 21 Juni 1961 di
Surakarta, Jawa Tengah. Jokowi memimpin Indonesia sejak 2014 hingga saat ini.
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait