JAKARTA, iNewsManado.com - Anies Baswedan melakukan pertemuan dengan Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo, Selasa (20/9/2022). Pertemuan itu turut dihadiri jajaran pimpinan media MNC Group.
“Selasa, 20 September 2022, menerima kunjungan Bapak Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta,” kata Hary, Rabu ( 21/9/2022).
“Diskusi mencakup berbagai hal termasuk prestasi Jakarta hingga saat ini. Ternyata banyak sekali keberhasilan yang sudah dicapai di bidang pangan, housing, mobilitas/transport, kesehatan, dan lain-lain,” ujar Hary.
Dia juga mengungkapkan apresiasinya terhadap kinerja Anies sebagai Gubernur DKI Jakarta.
“Terima kasih, Pak Anies atas sumbangsihnya bagi warga Jakarta. Maju terus, semoga karier Bapak makin berkibar untuk kemajuan Indonesia,” ucap Hary.
Pada pertemuan itu, Anies Baswedan mengucapkan terima kasih atas kerja sama dan pemberitaan objektif media MNC Group selama ini.
"Yang kita bahas di Jakarta tentang isu-isu utama yang dihadapi oleh masyarakat di Jakarta selama lima tahun terakhir. Terima kasih teman-teman Pemred, tadi banyak pertanyaan-pertanyaan yang menarik dan diskusinya jadi seru,” tutur Anies.
Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul: Silaturahmi dengan Anies Baswedan, Hary Tanoesoedibjo : Terima Kasih Atas Sumbangsih untuk Warga Jakarta
Editor : Fabyan Ilat
Artikel Terkait