Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa Mundur, Rakyat Gembira

Anton Suhartono
Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa mundur. Foto/Reuters/Istimewa

KOLOMBO, iNewsManado.com - Langkah Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa rmundur dari jabatannya pada Jumat (15/7/2022) membuat rakyat gembira. Diketahui Permohonan mundur Presiden Sri Lanka diajukan ke parlemen dan Parlemen menerima permohonannya yang dikirim dari pelarian di Singapura. 

Ketua parlemen Sri Lanka Mahinda Yapa Abeywardena menerima surat pengunduran diri Rajapaksa dan segera membahasnya hingga menyetujui. 

Rajapaksa melarikan diri dari negaranya pada Rabu pagi, yakni ke Maladewa, menggunakan pesawat militer. Dari sana dia melanjutkan pelarian ke Singapura.

"Dari titik ini, kita akan bergerak untuk menentukan presiden baru secara konstitusional. Ini akan berlangsung secara cepat dan sukses. Saya meminta kepada seluruh rakyat untuk mendukung proses ini," kata Abeywardena, dikutip dari Reuters.

Pengumuman resmi mundurnya Rajapaksa disambut sukacita warga Sri Lanka dengan menggelar pesta jalanan.

"Kami sangat senang hari ini dia mengundurkan diri dan saat kami, rakyat, bersatu, bisa melakukan segalanya. Kami adalah kekuatan nyata di negara ini," kata Arunanandan (34), seorang guru yang sudah berkemah 3 bulan di lokasi utama unjuk rasa, seberang kantor sekretariat presiden, Kolombo.

Kabar pengunduran diri Rajapaksa memicu sambutan luar biasa meriah di Kolombo. Surat pengunduran diri Rajapaksa dikirim melalui email pada Kamis malam dan tak lama setelah itu beredar luas secara online. Namun parlemen Sri Lanka baru secara resmi menerima pengunduran dirinya hari ini. 

Warga bersuka ria dan merayakannya dengan menyalakan kembang api, meneriakkan yel-yel, serta menari di lokasi utama unjuk rasa, Gota Go Gama. Nama itu diberi oleh para demonstran yang artinya beranda ejekan terhadap Rajapaksa.

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network